Jakarta, WaraWiri.net - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Arifah Fauzi, menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor antara pemerintah, lembaga non pemerintah, swasta, akademisi, dan masyarakat serta peran aktif generasi muda memegang peranan penting untuk mengatasi berbagai tantangan global sekaligus memastikan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan dalam mendukung implementasi Sustainable Development Goals (SDGs) sehingga Indonesia Emas 2045 dapat terwujud.
Menteri PPPA menyoroti aspek pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak sebagai prirotas dalam percepatan capaian SDG’s.
Hal ini disampaikan pada kegiatan SDG’s Summit 2024 yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia yang mengambil tema:
“Menjembatani Kesenjangan Implementasi: Memastikan Tidak Ada yang Tertinggal dalam Mencapai SDG’S”.
Menteri PPPA menyampaikan sejumlah langkah strategis yang telah dan akan dilakukan Kemen PPPA, seperti penguatan kebijakan dan hukum melalui implementasi UU No. 12 Tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual serta UU No. 4 Tahun 2024 tentang Kesejahteraan Ibu dan Anak pada Seribu Hari Pertama Kehidupan.
Selain itu, program unggulan 2025-2029 Kemen PPPA berupa Ruang Bersama Merah Putih, merupakan inisiatif berbasis desa yang fokus pada perempuan dan anak.
Program ini melibatkan berbagai kementerian dan masyarakat untuk menyediakan layanan kesehatan, pendidikan, dan ruang bermain berbasis kearifan lokal.
Menteri PPPA juga menekankan pentingnya peran aktif dan partisipasi generasi muda dalam menciptakan solusi inovatif dari berbagai persoalan yang terjadi diseputar perempuan dan anak.
"Mahasiswa memiliki peran strategis untuk mengatasi isu seperti kekerasan seksual, ketimpangan, dan stunting. Kami berharap kolaborasi dengan kampus dapat menghasilkan aksi nyata, yang didasarkan pada Tri Dharma Perguruan Tinggi termasuk penelitian hingga pengabdian masyarakat," ujar Menteri PPPA.
"Setiap langkah kecil yang kita ambil hari ini akan berdampak besar bagi masa depan. Bersama-sama, mari kita bergerak untuk membentuk dunia yang lebih adil, inklusif, dan berkelanjutan," pungkas Menteri PPPA.
Direktur Kesehatan dan Gizi Masyarakat Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas, Pungkas Bahjuri Ali, turut menyampaikan bahwa generasi muda memiliki peran krusial dalam pencapaian SDGs 2030.
"Generasi Muda adalah agen perubahan dengan energi, kreativitas, dan determinasi untuk mendorong kemajuan. Meskipun tantangan seperti kesenjangan pendidikan dan distribusi sumber daya masih ada, Indonesia telah menunjukkan kemajuan melalui integrasi SDGs dalam perencanaan nasional, penguatan pusat SDGs, dan inovasi pembiayaan," ungkap Pungkas.
Pungkas mencontohkan beberapa inisiatif pemuda yang sukses, seperti e-Waste Archive untuk pengelolaan limbah elektronik, kegiatan lingkungan di JobBar, serta program edukasi remaja oleh Forum GenRe.
"Mari jadikan semangat ini sebagai dorongan untuk mengubah ide menjadi aksi nyata demi tercapainya target SDGs secara inklusif," ujar Pungkas.
Direktur Kemahasiswaan Universitas Indonesia, Badrul Munir pada kesempatan yang sama turut mengapresiasi program tahunan WISTG Summit ini "Acara ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk memahami kerangka kerja yang relevan dalam kontribusi kepada masyarakat, negara, dan pengembangan diri," ujar Badrul.
“Tahun ini, dengan kehadiran Menteri PPPA, fokus diskusi mencakup edukasi, pemberdayaan ekonomi, perlindungan anak, dan pemberdayaan perempuan. Dengan dukungan berbagai mitra strategis, WISTG Summit diharapkan dapat mendorong mahasiswa untuk berkarya secara terstruktur, fokus, dan memberikan manfaat nyata. Kami juga mendukung program pengabdian masyarakat yang menjangkau seluruh wilayah Indonesia," pungkas Badrul.
Dengan semangat kolaborasi dan aksi nyata, Universitas Indonesia SDGs Summit 2024 menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen bersama dalam membangun Indonesia yang lebih baik, lebih adil, dan lebih berkelanjutan menuju Indonesia Emas 2045. (Evi/Alfi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar